Rabu, 22 Juli 2020

MEMBANDINGKAN BILANGAN BULAT

oleh
Nurlaila, S.Pd.


1. Mengenal Bilangan Bulat

Bilangan Bulat adalah himpunan bilangan yang terdiri dari bilangan bulat negatif, nol dan bilangan bulat positif. Sehingga dapat disimpulkan bahwa bilangan bulat adalah himpunan bilangan yang mencakup bilangan cacah, bilangan asli, bilangan nol, bilangan satu, bilangan prima, bilangan komposit dan bilangan negatif.

                                       Ilustrasi Skema Bilangan (sumber: berpendidikan.com)

Dari skema di atas, dapat dilihat bahwa bilangan bulat termasuk bilangan rasional yang merupakan bagian dari bilangan real. Selain itu, bilangan bulat terdiri dari:
  1. Bilangan bulat negatif = {...,–5,–4,–3,–2,–1}
  2. Bilangan nol = {0}
  3. Bilangan asli atau bilangan bulat positif = {1,2,3,4,5,...} yang dapat terbagi menjadi:
    1. Bilangan ganjil = {1,3,5,7,...}
    2. Bilangan genap = {2,4,6,8,...}


Pengertian Bilangan Bulat Positif
Bilangan bulat positif adalah himpunan bilangan yang dimulai dari bilangan satu ke atas. Contoh bilangan bulat positif adalah: { 1, 2, 3, 4, 5, ….} 
Pengertian bilangan bulat negatif
Bilangan bulat negatif adalah himpunan bilangan yang dimulai dari bilangan negatif satu ke bawah. Contoh bilangan bulat negatif adalah: { …. -5, -4, -3, -2, -1 }
Agar lebih jelas perhatikan skema di bawah ini.







2. Membandingkan Dua bilangan Bulat yang (relatif) Besar    
   Anak-anak,  untuk membandingkan dua bilangan bulat yang mendekati nol (angka penyusun bilangan tersebut sedikit), maka dapat dilakukan dengan cara melihat posisi kedua bilangan tersebut pada garis bilangan. Di mana bilangan yang lebih kecil selalu berada di sebelah kiri sedangkan bilangan yang lebih besar ada di sebelah kanan. Akan tetapi, untuk membandingkan bilangan-bilangan bulat positif yang sangat besar, atau bilangan-bilangan bulat negatif yang sangat kecil, tentunya tidak efektif menggunakan garis bilangan. 

      Untuk membandingkan bilangan bulat positif yang sangat besar atau bilangan bulat negatif yang sangat kecil, kalian bisa dengan mengamati angka-angka penyusunnya. Bilangan  tersusun atas angka 0, 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, dan 9. Perhatikan tabel nilai angka pada bilangan berikut ini.


Perhatikan contoh berikut.
Tentukan manakah yang lebih besar (kuantitas) antara 47653 dengan 8699!

Untuk soal seperti di atas kalian dapat menyelesaikannya dengan cara berikut ini.

     Kedua bilangan tersebut memiliki banyak angka penyusun yang berbeda. Bilangan 47653 memiliki lima angka penyusun. Sedangkan 8699 hanya memiliki empat angka penyusun. Oleh karena itu, untuk membandingkan kedua bilangan tersebut kita dapat menentukan dengan mudah, yaitu 47654 lebih besar dari 8699 karena angka penyusunnya lebih banyak. Angka 4 pada bilangan 47653 menempati nilai puluh ribuan, sehingga nilainya adalah 40.000 (dibaca: empat puluh ribu). Nilai angka terbesar pada bilangan 8699 adalah ribuan yang ditempati oleh angka “8“, sehingga nilainya
adalah 8.000 (dibaca: depalan ribu). Tanpa melihat nilai angka lain pada kedua bilangan tersebut kita bisa menentukan bahwa 47654 lebih besar dari 8699.

Demikianlah, pembelajaran kali ini. Semoga kamu dapat memahami materi dengan baik. Kita akan bertemu kembali pada materi berikutnya. Sampai jumpa. Terima kasih ❤


Wassalamualaikum wr. wb

Tidak ada komentar:

Posting Komentar