Selasa, 24 Maret 2020

PASAR



(Pertemuan ke 2 untuk kelas VII-5)

Pasar Tradisional merupakan pasar di mana kegiatan penjual dan pembelinya dilakukan secara langsung dalam bentuk eceran dalam waktu sementara atau tetap dengan tingkat pelayanan terbatas.
Pasar tradisional biasanya muncul dari kebutuhan masyarakat umum yang membutuhkan tempat untuk menjual barang yang dihasilkan. Sedangkan konsumen yang membutuhkan barang tertentu untuk kebutuhan hidup sehari-hari bisa mendapatkannya di situ.



Fungsi pasar tradisional Pasar tersebut memiliki beberapa fungsi bagi perekonomian daerah, yaitu: Pasar sebagai sumber retribusi daerah
·         Pasar sebagai tempat pertukaran barang
·         Pasar sebagai pusat pengembangan ekonomi rakyat
·         Pasar sebagai pusat perputaran uang daerah
·         Pasar sebagai lapangan pekerjaan

Untuk merubah kebiasaan dari masyarakat yang biasa berbelanja di pasar tradisional, membutuhkanproses yang lama untuk beralih ke pasar modern yang kita kenal dengan Pasar Sehat. Di Bandung, sudahmulai ada pasar-pasar sehat lainnya, seperti Pasar Batu Nunggal yang merupakan pasar modern yangberada di komplek perumahan. Akses untuk ke pasar itu saja sangat sulit. Angkot untuk mencapai kepasar itu belum ada. Jadi, untuk bisa ke sana, kita harus menggunakan kendaraan pribadi. Hal inimembuktikan bahwa pemerintah masih belum memberikan solusi yang jelas, tercermin dari sulitnyaakses ke pasar tersebut.Namun, untuk Balubur Town Square, pasar modern lainnya di Bandung, akses kesana sudah cukup mudah karena letaknya yang strategis. Tapi, tetap saja uang sewa tempatnya mahal.



 

Pada awalnya, pasar modern dibuat untuk kepentingan masyarakat. Namun, pasar modern jugaterkesan tidak memihak kepada masyarakat karena pembangunan pasar modern ini hanya dibangunberdasarkan satu sudut pandang, tanpa melibatkan sudut pandang yang lain. Misalnya rakyat menengah ke bawah yang terkadang tidak bisa mengakses pasar-pasar yang letaknya tidak strategis, biaya sewayang mahal, meskipun bersih karena setiap berapa jam sekali dibersihkan.


Setelah kamu membaca materi diatas mohon untuk menjawab soal berikut :
1.    Apa arti pasar ?
2.    Apa beda pasar trdisional dengan pasar modern? Tulislah masing-masing 2 contoh yang ada di banda aceh
3.    Mengapa perlu ada pasar ?
4.    Mengapa di era jaman now orang banyak belaja dipasar modern ?

SELAMAT BEKERJA

Dari bu Agustina
Mapel IPS

Tidak ada komentar:

Posting Komentar